Peduli Lingkungan Bersih, Bupati Koltim Pimpin Jumat Bersih.

KOLTIM, AbzaNews.com – Bersama seluruh OPD di wilayah Kelurahan Raterate Kab. Kolaka Timur, Bupati Koltim Abd. Asiz, SH.MH memimpin jumat bersih, jumat (17/1/2025)

Sebelum kegiatan jumat bersih ini dilaksanakan, Bupati Koltim mengumpulkan Seluruh OPD di lapangan Nur Latamoro. 

“Saya minta kepada seluruh OPD untuk membersihkan wilayah sekitaran Raterate, karena Raterate ini adalah ibu kota Kecamatan Tirawuta yang berarti pusat Kota dari Kabupaten Kolaka Timur” ungkap Bupati

Memimpin kegiatan jumat bersih, Bupati Kolaka Timur juga menyampaikan kegiatan ini selain membuat lingkungan menjadi bersih pemerintah dan masyarakat akan makin dekat. 

Sejak awal menjabat Bupati Koltim pada tahun 2022 , Abd. Asiz, SH.MH. Telah mengeluarkan keputusan Bupati sebagai mana mengatur tentang kegiatan jumat bersih di wilayah ibu Kota Kolaka Timur. 

Prodak keputusan Bupati ini ditetapkan beberapa hal, diantaranya melaksanakan kegiatan pembersihan sampah dan saluran drainase, sungai dan lingkungan perkantoran di wilayah kerja, rumah ibadah serta lingkungan serta tempat dia tinggal. 

 

Laporan : Redaksi

 

Related posts
Tutup
Tutup